4 Desa di Kecamatan Cinangka Paling Parah Terdampak Tsunami Banten
Liputan6.com, Jakarta - Kepala Puskesmas Cinangka, Yaya Rusyana mengungkapkan ada empat desa terparah di Kecamatan Cinangka terdampak tsunami Banten pada Sabtu (22/12) sekitar pukul 21.27 WIB. Total desa yang ada di Kecamatan Cinangka sendiri berjumlah tujuh desa.
"Kecamatan Cinangka ini ada 7 desa, Kamasan, Sindang Laya, Cinangka, Karang Suraga, Bulakan, Pasauran, Umbul Tunjung. Terus, yang paling parah itu ada dari Karang Suraga sampe Umbul Tanjung," kata Yaya saat berbincang dengan merdeka.com di Puskesmas Cinangka, Serang, Senin (24/12).
Empat desa yang terparah itu dikarenakan banyak bangunan yang hancur diterjang tsunami. "Banyak bangunan yang hancur, makanya saya bilang parah," ujarnya.
Selain itu, ia menyebut sudah ada 60 orang data yang masuk di Puskesmas Cinangka. Dari 60 data yang masuk, sudah ada beberapa yang telah ditemukan.
"Sampe hari ini sudah ada 13 orang yang udah ditemuin. Tapi khusus hari ini aja 5 orang yang udah ditemuin, tadi yang terakhir itu warga Bekasi," sebutnya.
Baca Juga
Ia pun mengungkapkan, 31 Puskesmas yang berada di Kabupaten Serang ini dikerahkan untuk membantu melakukan evakuasi dan juga pendataan korban tsunami.
"Jadi ini kita petugasnya rolling. Yang di sini (Puskesmas Cinangka), yang jaga itu ada dari petugas puskesmas lain. Ada yang dari Jakarta juga," pungkasnya.
Reporter: Nur Habibie
0 Response to "4 Desa di Kecamatan Cinangka Paling Parah Terdampak Tsunami Banten"
Post a Comment