-->

Film Shazam Jadi Film DC Paling Menyenangkan dengan Pesan Mendalam

Liputan6.com, Jakarta Salah satu produksi film dan karakter superhero terkenal asal Amerika Serikat yaitu DC telah merilis film terbarunya. Bertajuk superhero, film berjudul SHAZAM! Telah rilis di bioskop Indonesia pada 2 April 2019 lalu, film ini cukup dinantikan banyak kalangan khususnya para penggemar superhero. 

Sejak dirilis tanggal 2 April lalu, film SHAZAM! hingga kini masih bisa disaksikan di bioskop-bioskop di tanah air. Dilansir Liputan6.com, Sabtu (6/4/2019) dari Totten Tomatoes, film in meraih rating sekitar 91% dan dari IMDb meraih 7,9 poin.

Bertemakan superhero, film SHAZAM! juga diselingi dengan aksi-aksi komedi yang mengundang gelak tawa penonton. Film yang bergenre fantasy dan science fiction memiliki durasi sekitar 2 jam 12 menit.

Para pemain film SHAZAM! pun sukses membawakan karakternya dengan luwes sehingga menyajikan film superhero dengan nuansa komedi ini menjadi lebih menarik dan seru. Dibintangi dengan bintang tampan dan cantik top Hollywood, tak heran jika film produksi DC ini sangat dinantikan.

Para Pemain Film SHAZAM!

Shazam! (Warner Bros/ DC Entertainment)

Film SHAZAM! sukses dikemas dengan sangat baik. Mulai dari cerita hingga sentuhan khas superhero uang keren yang menjadi idola bagi anak-anak. Hal ini tentu saja tak lepas dari para pemainnya yang professional.

Baca Juga

Penampilan apik dari Asher Angel yang berperan menjadi Billy Batson versi anak-anak patut diapresiasi. Ia sukses membawakan karakter Billy Batson yang berjuang hidup sendiri dan akhirnya menemukan keluarga asuh baru.

Zachary Levi adalah sosok yang juga sukses menjadi Billy Batson versi superhero. Ekspresi dan gestur tubuhnya yang sangat sesuai dengan nuansa komedi menjadikan film ini menjadi lebih seru. Zachary berperan menjadi seorang superhero dewasa tetapi masih memiliki jiwa anak-anak. Tingkahnya yang konyol menjadi daya tarik dari film ini.

Mark Strong adalah sosok yang menjadi karakter Doctor Sivana. Menjadi musuh Bill Batson, aktingnya juga sukses membuat penonton kesal karena karakternya yang jahat.

Tak hanya mereka, Jack Dylan Grazer berperan menjadi Freddy, Djimon Hounsou yang berperan menjadi Shazam, Grace Flton, Cooper Andrews, marta Milans, Ian Chen, Caroline Palmer, Ross Butler, Michelle Borth juga apik dalam memerankan karakternya sebagai keluarga asuh Billy Batson.

Berisi Pesan Mendalam

Superhero Shazam. (Warner Bros/EW)

Walaupun SHAZAM! memiliki alur cerita dan aksi-aksi komedi, film ini ternyata menyimpan sebuah pesan mendalam. Secara keseluruhan, film ini berpesan tentang nilai dan makna keluarga.

Billy Batson yang merupakan anak yang hidup sebatang kara sejak kecil dan terus mencari ibunya adlaah pesan penting yang disampaikan. Billy mengajarkan betapa pentingnya keluarga yang dimiliki saat ini walaupun itu adalah keluarga angkat.

Selain itu pesan yang disampaikan adlaah tidak boleh membully orang lain baik teman maupun anak kandungnya sendiri seperti yang dialami Doctor Sivana saat kecil sehingga ia memiliki karakter pendendam dan jahat.

Tidak boleh cepat berpuas diri karena memiliki kelebihan dan tidak boleh memiliki rasa iri hati sehingga tidak mampu bekerja sama dalam menghadapi masalah yang datang. Seluruh saudara angkat Billy bekerjasama untuk melawan Doctor Sivana sebagai bukti bahwa bekerjasama dan berbagi kekuatan salah satu cara menyelesaikan masalah.


Related Posts

0 Response to "Film Shazam Jadi Film DC Paling Menyenangkan dengan Pesan Mendalam"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel