-->

Minimal Lulusan SMK, MRT Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk 7 Posisi

Liputan6.com, Jakarta Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta yang bergerak di bidang pelayanan jasa transportasi publik perkotaan berbasis rel, yakni PT MRT Jakarta sedang membuka lowongan kerja terbaru.

Kali ini, PT MRT Jakarta membuka lowongan kerja untuk 7 posisi sekaligus. Lowongan kerja tersebut ditujukkan untuk minimal lulusan SMK, D3, hingga S1.

Sekadar informasi, PT MRT Jakarta yang berdiri sejak 2008, bertugas untuk membangun, mengelola, dan mengoperasikan sarana dan prasarana MRT Jakarta, serta mengembangkan bisnis di stasiun dan kawasan sekitarnya.

PT MRT Jakarta berkomitmen untuk mendorong pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan mobilitas, pengurangan kemacetan, dan pengembangan sistem transit perkotaan.

Di PT MRT Jakarta, Anda berpeluang bekerja dengan teknologi kereta perkotaan termutakhir dan pertama digunakan di Indonesia, seperti sistem persinyalan kendali kereta berbasis komunikasi (communication-based train control), sistem operasi kereta otomatis (automatic train operation), dan pembangunan kota dengan konsep Kawasan Transit Terpadu (Transit Oriented Development).

Baca Juga

Mengutip laman PT MRT Jakarta, berikut posisi yang disediakan, dan tata cara pendaftaran lowongan kerja tersebut:

Posisi yang Disediakan

Petugas berjalan di dalam kereta MRT yang menuju stasiun Lebak bulus Jakarta, Senin (25/2). 5 Maret nanti pihak Kereta MRT akan membuka pendaftaran uji coba umum. Dengan begitu, masyarakat bisa mengikuti progres pembangunan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Petugas berjalan di dalam kereta MRT yang menuju stasiun Lebak bulus Jakarta, Senin (25/2). 5 Maret nanti pihak Kereta MRT akan membuka pendaftaran uji coba umum. Dengan begitu, masyarakat bisa mengikuti progres pembangunan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

1. Rolling Stock Workshop Planning and Control Technician

2. Rolling Stock Workshop Electrical Maintenance Technician

3. Rolling Stock Workshop Machinery Maintenance Technician

4. Train Driver

5. Rolling Stock Maintenance Engineer

6. Station Staff

7. E-Learning & HRIS Specialist

Untuk deskripsi pekerjaan dan persyaratan tiap posisi dapat dilihat di sini 

Tata Cara Pendaftaran

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran secara online di sini sesuai posisi yang ingin Anda lamar

Selamat mencoba lowongan kerja tersebut dan semoga sukses!


Related Posts

0 Response to "Minimal Lulusan SMK, MRT Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk 7 Posisi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel