-->

Jadwal La Liga Spanyol: Sevilla Tantang Barcelona

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona akan menjalani ujian serius pada pekan ke-30 Liga Spanyol. Tim asuhan Quique Setien itu sudah ditunggu Sevilla pada pertandingan, Sabtu (20/6/2020) dinihari WIB.

Menghadapi laga ini, Sevilla dan Barcelona sama-sama sedang meroket. Di lima laga terakhir, Sevilla tak terkalahkan, sedangkan Barcelona hanya kalah sekali.

Pada laga terkini, Sevilla membungkam Real Betis dengan skor 2-0. Sementara itu, Barcelona membungkam tuan rumah, Real Mallorca empat gol tanpa balas.

Di tabel klasemen, kedua tim sama-sama berada di papan atas. Barcelona sedang memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan 64 poin.

Di sisi lain, Sevilla nangkring di peringkat ketiga dengan 51 poin. Posisi kedua ditempati Real Madrid dengan 28 poin.

Baca Juga

Barcelona sedikit diuntungkan jika berkaca pada catatan pertemuan dengan Sevilla. Lionel Messi dkk. meraup empat kemenangan dan hanya sekali kalah dalam lima duel terakhir.

Selain laga Sevilla vs Barcelona, masih ada laga seru lainnya di Liga Spanyol pekan ke-30. Berikut jadwal malam ini.

 

Sabtu 20 Juni 2020

Pelatih Barcelona, Quique Setien, mengamati anak asuhnya saat menggelar latihan di Joan Gamper, Barcelona, Senin (25/5/2020). Latihan tersebut untuk persiapan jelang kembali bergulirnya La Liga Spanyol. (AFP/Miguel Rui)
Pelatih Barcelona, Quique Setien, mengamati anak asuhnya saat menggelar latihan di Joan Gamper, Barcelona, Senin (25/5/2020). Latihan tersebut untuk persiapan jelang kembali bergulirnya La Liga Spanyol. (AFP/Miguel Rui)

00.30 WIB, Real Mallorca vs Leganes

00.30 WIB, Granada vs Villareal

03.00 WIB, Sevilla vs Barcelona

03.00 WIB, Espanyol vs Levante

22.00 WIB, Athletic Bilbao vs Real Betis

Klasemen Liga Spanyol

 

 


Related Posts

0 Response to "Jadwal La Liga Spanyol: Sevilla Tantang Barcelona"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel