-->

Tertera di Al-Quran, Anak pun Bisa Jadi Musuh Orangtuanya

 

Liputan6.com, Jakarta Tak selamanya seorang anak akan menjadi teman yang baik bagi orangtuanya. Di Al-Quran pun dijelaskan bahwa si Kecil bisa menjadi musuh untuk ibu dan ayahnya. 

Buah hati bagi banyak orangtua merupakan anugerah yang luar biasa dan rezeki yang begitu besar dari Allah SWT. Juga amanah yang harus dijaga karena bakal diminta pertanggungjawabannya kelak di akhirat.

Sepatutnya sebagai orangtua kita mengajarkan akhlak dan agama sebagai 'modal' anak untuk menjadi muslim/muslimah yang taat. Hal ini tidak mudah. Allah SWT memperingatkan dalam Alquran, anak memang bisa menjadi perhiasan orangtua.

Dikutip dari Bincang Syariah, tertulis dalam surah Al-Kahfi ayat 46 "harta dan anak merupakan perhiasan kehidupan di dunia" . Maksudnya adalah anak yang baik akan mengharumkan nama orangtua dan mengangkat derajatnya begitu pun sebaliknya.

Baca Juga

 

 

Anak Musuh Orangtuanya

Anak juga bisa jadi sebaliknya, yaitu musuh orangtuanya. "Hai orang-orang yang beriman, sungguh di antara isteri dan anak-anakmu bisa jadi musuh" tertulis dalam surah At-Taghabun ayat 14.

Perseteruan Nabi Nuh dengan anaknya adalah salah satu contoh anak yang juga berperan sebagai musuh. Atas dasar sayang kepada anak tidak sedikit orang tua yang menghalalkan segala cara demi membahagiakan anaknya.

Banyak orangtua yang melakukan perilaku-perilaku yang dilarang seperti manipulasi, korupsi dan sebagainya. Maka waspadalah!

Penulis : Mutia/Dream.co.id


Related Posts

0 Response to "Tertera di Al-Quran, Anak pun Bisa Jadi Musuh Orangtuanya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel