-->

Warganet Anggap Video Vicky Prasetyo Gerebek Rumah Angel Lelga Rekayasa

Liputan6.com, Jakarta Video Vicky Prasetyo lakukan penggerebekan di kediaman Angel Lelga dan kini menjadi sorotan. Tak sendiri, penggerebekan yang dilakukan Vicky Prasetyo disaksikan oleh warga dan ketua RT setempat pada Senin (19/11/2018) dini.

Dalam video tersebut, pintu kamar Angel Lelga sempat di dobrak oleh Vicky Prasetyo dan beberap orang lainnya. Ternyata Angel Lelga kedapatan tengah berada di dalam kamar dengan seorang pria muda.

Namun banyak warganet yang tidak percaya dengan video tersebut. Mereka menganggap ini adalah setingan yang dibuat Vicky Prasetyo dan angel Lelga. Hal itu dituliskan warganet yang berkomentar dalam akun gosip yang mengunggah video penggerebekan itu.

"Hahahahhaha penggrebekan yg terencana sekali yah sampai bawa2 wartawan gityu,sampai kapan oh drama ini selesai😂😂😂," tulis pemilik akun @ninadian.nd.

"Ya alloh setingan apa lagi ini berapa episode," tulis @bmbng_stwn

Baca Juga

"Setingann lagi," @afunon.

"Drama apalagai ini yatuhan HAHAHHHAHAHAHAH," ujar duhahadid

Vicky Prasetyo dan Angel Lelga [foto: instagram/vickyprasetyo777]

Janggal

Angel Lelga mengaku ekstra sabar saat resmi menjadi istri Vicky Prasetyo. Sebagai istri, ia harus menerima kekurangan dan kelebihan suaminya. Apalagi, Vicky yang kadang sering konyol. (Instagram/angellelga)

Bukan tanpa alasan kebanyakan warganet menganggap kalau video penggerebekan itu adalah setingan. Banyak hal janggal yang ditemui dalam video tersebut, dan membuat warganet yakin kalau video tersebut adalah rekayasa belaka.

"Grebek bawa infotaiment ada ada saja.. masih ada yg percaya ini beneran? Emejing kalian brrti 😂😂," tulis @ayufajarw.

"kok digrebek masih bisa senyum ke kamera yah🤔," tulis @avrillav03.

"Drama banget, mana ada grebek kayak gitu nggak ada yang denger. Kan rumah gede macam itu banyak penjaga dan pembantunya. Bisa²an ada kamera juga haha," tulis @norarukmana.

"Air matanya si vicky kok samar-samar kek acting gitu yah 😂," tulis @khaeriyahnu.

"Orang kaya Pintunya triplek gampang amat roboh yee," tulis @irmaayuriani.

Puji Akting

(Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tak sedikit yang memuji akting Vicky Prasetyo dalam video tersebut. Bahkan ada yang menganggap seperti sebuah sinetron.

"jadi cerita keguguran itu kurang heboh ya? jadi bikin cerita baru lgi. ngeri uyyy," tulis @aprl2596.

"mas piki akting nya bagus, hbs ini dapet piala Citra😂😂 Congratzz," tulis @rvndara.

"Ini judul sinetronnya apaan sih?," tulis @roseeollo.

 


Related Posts

0 Response to "Warganet Anggap Video Vicky Prasetyo Gerebek Rumah Angel Lelga Rekayasa"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel