Top 3 Surabaya: Mahasiswa Gelar Aksi Demo pada 26 September, Ini Tuntutannya
Liputan6.com, Jakarta - Mahasiswa dari sejumlah kampus di Surabaya, Jawa Timur akan menggelar aksi gabungan pada Kamis, 26 September 2019. Aksi gabungan tersebut terdiri dari mahasiswa dan masyarakat.
Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, M.Luthfi Hardiawan menuturkan, ada delapan isu yang ditekankan dalam aksi gabungan tersebut. Hal itu antara lain menolak RUU KUHP, UU KPK, RUU Pertanahan, RUU Ketenagakerjaan, mendukung RUU penghapusan kekerasan seksual (RUU PKS).
Selain itu, menolak dwifungsi aparat, menyelesaikan kebakaran hutan dan lahan serta menolak represifitas aparat atas kemanusiaan di Papua.
Artikel mahasiswa Surabaya gelar aksi gabungan 26 September, ini tuntutannya mendapatkan perhatian pembaca di Surabaya. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di Surabaya? Berikut, tiga artikel terpopuler yang dirangkum pada Kamis, (26/9/2019):
1. Mahasiswa Surabaya Gelar Aksi Gabungan 26 September, Ini Tuntutannya
Mahasiswa dari sejumlah kampus di Surabaya, Jawa Timur akan menggelar aksi gabungan pada Kamis, 26 September 2019. Aksi gabungan tersebut terdiri dari mahasiswa dan masyarakat.
Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh November (ITS Surabaya, M.Luthfi Hardiawan menuturkan, ada delapan isu yang ditekankan dalam aksi gabungan tersebut. Hal itu antara lain menolak RUU KUHP, UU KPK, RUU Pertanahan, RUU Ketenagakerjaan, mendukung RUU penghapusan kekerasan seksual (RUU PKS).
Selain itu, menolak dwifungsi aparat, menyelesaikan kebakaran hutan dan lahan serta menolak represifitas aparat atas kemanusiaan di Papua.
Berita selengkapnya baca di sini
2. Sejumput Kisah Hotel Arcadia di Surabaya
Siapa yang tak tahu ciri Kota Surabaya sebagai kota sejarah dan kota pahlawan? Ya, kota ini memang amat kental dengan sejarahnya. Entah mengenai kisah bangunan yang menjadi saksi bisu di masa lalu atau tentang kerja keras para pahlawannya.
Tak jarang, dalam upaya mempertahankan suatu wilayah, para pahlawan Surabaya, sampai-sampai gugur di medan perang. Lantas, jika mengenai bukti fisik perjuangan yang berupa bangunan, apa cukup untuk membuat kita merasakan jerih payah mereka?
Dengan mengunjungi situs bersejarah, sedikit atau banyak, langsung atau tidak langsung, akan mampu menambah wawasan bagi pengunjungnya. Pengetahuan tersebut mengenai gambaran kisah perlawanan Arek Suroboyo.
Berita selengkapnya baca di sini
3. 6 Hal soal Tol Pandaan-Malang, Penghubung 2 Kota Terbesar di Jatim
Pemerintah berupaya membangun infrastruktur, salah satunya lewat jalan tol. Dengan pembangunan jalan tol diharapkan meningkatkan konektivitas dan berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi suatu wilayah.
Salah satu jalan tol yang sudah diresmikan yaitu Jalan Tol Pandaan-Malang. Jalan Tol Pandaan-Malang adalah bagian dari Tol Trans Jawa yang menghubungkan Jakarta hingga Banyuwangi. Total panjang Jalan Tol Pandaan Malang adalah 38,48 kilometer.
Tol Pandaan Malang menghubungkan dua kota terbesar di Jawa Timur yakni Surabaya dan Malang dengan waktu tempuh yang singkat. Tol ini diharapkan dapat melancarkan konektivitas setiap kawasaan.
Berita selengkapnya baca di sini
(Wiwin Fitriyani, mahasiswi Universitas Tarumanagara)
0 Response to "Top 3 Surabaya: Mahasiswa Gelar Aksi Demo pada 26 September, Ini Tuntutannya"
Post a Comment